JELAJAH JAWA TENGAH (2): KELILING DUNIA DI SMALL WORLD - KETENGER

Mau foto di bangunan iconic dunia?, tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri dan tentu tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam, sekarang di sini juga ada. Yap, tepatnya di Small World - Ketenger, Baturraden, Jawa Tengah.

Objek yang baru opening dua bulan lalu, mengusung konsep Miniatur Dunia. Di dalamnya, pengunjung akan diajak berkeliling dunia dan melihat berbagai bangunan/monumen/arsitektur terkenal dan bersejarah di seluruh benua, Asia, Eropa, Australia, Amerika dan Afrika.

Mewakili Asia, ada Monas, Rumah Gadang, Romah Honai dari Indonesia. Merlion - Singapore, Rumah Hanok - Korea, Bunga Sakura - Jepang, Taj Mahal - India, Petronas - Malaysia, dll.

Mewakili Eropa, ada Menara Eifell - Paris, Prancis, Kincir Angin - Belanda (lengkap dengan bunga tulipnya),  Colloseum, Menara Pisa - Roma, Italia, dll. Mewakili Australia, ada Sydney Opera House. Mewakili Amerika, ada Patung Liberty, dan dari Afrika ada Piramid Giza - Mesir.

Berkunjung ke tempat ini sangat cocok sebagai sarana edukasi bagi anak-anak, karena di setiap miniatur terdapat keterangan yang dibuat dengan jelas, sebagai informasi terkait miniatur tersebut. Meski demikian, tak sedikit juga yang memanfaatkan untuk foto pre weding. Lumayan, bisa dapat setting luar negeri, hehe.

Small world atau taman miniatur dunia, buka setiap hari. Tiketnya juga cukup murah, Rp. 15.000/org untuk hari biasa, dan Rp. 20.000/org untuk weekend. Jalur menuju ke sana juga tidak terlalu sulit. Kalau anda pernah berkunjung ke Baturraden-Purwokerto, objek ini tepat sebelum masuk ke Baturraden, sebelah kiri ada gapura masuk Desa Ketenger, ikuti saja jalur itu, kalau ketemu persimpangan, ambil yang ke kiri, dan tak jauh dari situ akan sampai di tujuan.

Ok, selamat berlibur.... dan tak lupa Happy Birthday to me, haha. Hari ini genap 36 tahun. Mohon doa dan dukungannya ya, agar tetap eksis dan berkarya di dunia literasi. Punya banyak karya, dan royalti juga tentunya.... Aaamiiin. Thanks you all, Monggooo....


 














SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar